Waspada Penipuan Melalui Telepon

Waspada Penipuan Melalui Telepon


Penipuan melalui telepon semakin marak terjadi. Sindikat kejahatan seakan tak pernah lenyap dengan terus melakukan aksinya. Trik yang dilancarkan pun beragam, dari mulai menghubungi nomor telepon seseorang yang menjual produk di toko online, menghubungi dengan memberi tahu bahwa ia mendapat undian hadiah tertentu, sampai menghubungi seseorang bahwa keluarganya mengalami kecelakaan. Banyak yang terjerat dalam perangkap yang mereka pasang, yang artinya para korban sampai mentransfer sejumlah uang. Setelah sejumlah uang mereka kirim, mereka baru sadar telah ditipu.


Bukan tidak mungkin Anda pun pasti akan mengalami percobaan penipuan seperti itu. Bila mereka gagal di salah satu trik, mereka akan mencoba trik lainnya sampai mereka berhasil. Yang harus Anda ketahui adalah mengenali ciri-ciri mereka. Bila Anda sudah mencium adanya indikasi modus kejahatan, baiknya Anda akhiri pembicaraan itu sebelum Anda terhipnotis. Lalu seperti apa sebenarnya langkah-langkah yang telah mereka lakukan? Simak uraiannya berikut ini.


1.   Siapapun Dapat Menghubungi Anda
Dalam hal ini kita berbicara orang yang menelepon Anda nomornya tidak tersimpan dalam kontak Anda. Maka Anda harus menyadari siapapun dapat menghubungi Anda. Anda tidak menyadari di mana sajakah nomor Anda pernah Anda cantumkan dan kepada siapa Anda berikan. Yang sekarang sedang marak terjadi, seseorang akan berpura-pura menaruh minat terhadap bisnis Anda bila Anda seorang pelaku bisnis yang beriklan di internet. Atau Anda akan dikabari bila kerabat mengalami kecelakaan, dan Anda tidak bisa menghubungi kerabat Anda karena kerabat Anda sudah masuk perangkap modus untuk menonaktifkan nomornya.

 
2.   Mereka Akan Melakukan Apapun untuk Mempengaruhi Anda
Setelah mereka menghubungi Anda, mereka akan berusaha agar Anda berkenan untuk mendengarkannya berbicara. Di situlah sebenarnya mereka mulai beraksi. Mereka akan membuat Anda percaya dengan apa yang Anda katakan. Entah itu Anda harus percaya bahwa mereka serius ingin berbisnis dengan Anda atau membuat Anda yakin bahwa kerabat Anda mengalami suatu musibah, sehingga Anda berkenan mentransfer sejumlah uang.


3.   Jangan Berikan Informasi Saldo Anda
Ini untuk sindikat penipu dengan strategi iming-iming Anda memenangkan suatu undian berhadiah atau telah melakukan transaksi bisnis dalam jumlah tertentu. Mereka akan memberitahu bahwa mereka telah mentransfer sejumlah uang kepada Anda dan Anda diminta untuk mengeceknya. Saat Anda mengecek dan tidak ada uang masuk sama sekali, mereka akan bersikukuh bahwa mereka telah mentransfer. Mereka akan bertanya berapa saldo terakhir Anda. Lalu apa yang harus Anda lakukan? JANGAN PERNAH berikan informasi mengenai saldo Anda. Karena bila Anda sudah memberitahukannya, saat itulah Anda telah masuk ke dalam perangkap.


4.   Bertindaklah Ketika Anda Sadar
Ketika Anda sadar akan masuk ke dalam perangkap mereka, di situlah Anda harus mengambil keputusan. Apakah Anda ingin segera menutup telepon atau memberi pelajaran bagi mereka. Bila Anda tidak mau ambil pusing, Anda dapat segera menutup telepon. Bila Anda punya trik untuk membuat mereka jera, ulurlah waktu dan berpura-pura Anda akan mentransfer sejumlah uang, padahal saat itu Anda sedang duduk santai di dalam rumah.

Demikian informasi mengenai sindikat penipu yang marak terjadi. Dari informasi ini, semoga akan bisa terhindar dari hal-hal yang mengandung penipuan melalui telepon.


Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

0 Response to "Waspada Penipuan Melalui Telepon"

Posting Komentar